Pages

Thursday, July 27, 2006

Mengubah desain template Blogger

Selain membaca isi dari satu blog yang dikunjung, saya juga memperhatikan desain dan pewarnaannya. Bahkan menanggapi tulisan yang menarik buat saya dengan mengisi link komentar dan shoutboxnya.

Oh ya ... satu hal menarik yang saya lihat dari blogger yang memakai blogspot, yaitu ada beberapa yang blogger navbarnya yang tidak kelihatan.

Ternyata mereka menambahkan kode berikut ini (copy & paste) ke template diantara dua tag style :
<style type="text/css">

#b-navbar {
height:0px;
visibility:hidden;
display:none
}

</style>


Kode di atas didapat dari blogger-template : remove navbar setelah dapat sedikit arahan dari akh muhandis.

Ternyata setelah menambahkan kode diatas, desain blog jadi berantakan. Perkiraan awal mungkin karena penambahan kode itu tapi setelah di 'restore' (sebelumnya simpan dulu -backup- kode template awalnya biar kalau ada yang error bisa dikembalikan) ternyata hasilnya tetap sama.

Terlintas di pikiran, "wah .. mungkin desainnya ada yang tidak beres ini, coba cari template baru deh". Akhirnya pake Google, akhirnya dapat template baru dari Pannasmontata-templates dan mengambil desain 42. Waves. Mungkin gambar lautnya yang menggulung itu menarik saya mengambilnya dan juga desainnya yang terdiri dari tiga kolom.

Setelah dipasang, ternyata desainnya 'goyang juga'. Kolom yang paling kiri turun ke bawah. Tapi setelah diteliti ulang, ternyata desain shoutboxnya Oggix yang bikin template berantakan. Lebar dari menu kiri lebih kecil dari lebar "tabel" dan kode "iframe" dari Oggix. Jadinya di edit lagi. Penjelasan tentang mengedit lebar shoutbox dari Oggix bisa dilihat di sini di blog Edit Tag.

Dan hasil akhirnya, seperti inilah yang tampak. :)
Coba juga blog saya yang lain tapi isinya sama.

2 comments:

Anonymous said...

tapi sayangnya, klo lebar shoutboxnya di perkecil, muncul scroll baru di bwhnya (kiri ke kanan) n alignment tulisan2 di shoutbox jg jd ga rapi :)
napa frame nya ga dibikin full aja..jd ga usah ada space di kiri dan kanan (walopun ane suka warna ijonya :))
nway, just a thought..cheers :)

takdir said...

iya, terima kasih saran dan idenya. Saya sekarang memberikan lebar tabel dan iframe 100% jadi mengikut pada lebar side bar saja :)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...