DebootstrapChroot?, itu apa ya ? Setelah tanya-tanya dan cari di milis, irc (freenode khususnya di #ubuntu-id dan #blankon) dan google akhirnya dapat pengertian sedikit. Yaa .. penjelasannya seperti inilah kira-kira :
"Debootstrap itu digunakan untuk membuat lingkungan chroot yang bisa digunakan untuk berbagai macam keperluan, misalnya untuk mencoba rilis ubuntu yang paling lama sampai ubuntu yang paling baru, mencoba rilis Debian, juga bisa digunakan sebagai lingkungan untuk membangun paket-paket ubuntu."
Chroot sebelumnya sudah pernah saya pakai sewaktu meremaster ubuntu menjadi ubuntugames (semua aplikasi di remove .. disisakan games) tapi sekarang di pending dulu kerjaannya, karena ternyata bagus juga belajar untuk menjadi pemaket ... siapa tau nanti bisa ngumpulin games banyak-banyak trus diubah menjadi paket debian, ubuntu, atau blankon ? :)
Saya masih memakai Ubuntu 6.10 (Edgy Eft) dan sekarang lagi mencoba membuat lingkungan chroot untuk mencoba paket-paket 7.10 (Gutsy Gibbon).
Dan untuk membuat/create chroot seperti itu bisa melihat beberapa dokumentasi berikut ini :
1. https://wiki.ubuntu.com/DebootstrapChroot
2. http://skyisgrey.org/blog/debootstrap-dchroot.html
3. http://wiki.ubuntu-id.org/BlankOn/Infrastruktur/ImplementasiMesinKompilasi
4. http://www.ubuntu-id.org/doc/edgy/ubuntu/packagingguide/id/appendix-chroot.html
Dengan mengikuti dokumentasi ke-3 trus lanjut ke nomor 2 di atas, Alhamdulillah akhirnya bisa juga dengan memakai dchroot dengan direktory home sendiri ;)
No comments:
Post a Comment